Labels

Thursday, November 30, 2023

SMAN 1 Ciawigebang Donor Darah, Menebar Manfaat untuk Siswa dan Masyarakat

 Kuningan, 1 Desember 2023. SMA Negeri 1 Ciawigebang sukses menggelar kegiatan donor darah pada hari Rabu, 29 November 2023. Acara yang diadakan di aula sekolah ini bertujuan untuk memperkenalkan kegiatan donor darah kepada seluruh siswa-siswi SMA 1 Ciawigebang, sekaligus membantu menyalurkan kebutuhan darah di rumah sakit-rumah sakit di Kabupaten Kuningan.


Donor darah yang diinisiasi oleh pihak sekolah ini diharapkan menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tiga bulan sekali. Hal ini bertujuan agar para siswa-siswi SMA 1 Ciawigebang dapat terlibat aktif dalam membantu dan masyarakat membentuk kepedulian sosial, terutama dalam hal ketersediaan darah bagi yang membutuhkan.



Dalam kegiatan ini, Palang Merah Indonesia Kabupaten Kuningan turut berperan sebagai lembaga yang menyelenggarakan donor darah. Kabupaten Kuningan sendiri hanya memiliki satu lembaga penyedia kegiatan donor darah, yaitu Palang Merah Indonesia. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Kuningan dapat lebih mudah mengakses layanan donor darah yang sangat vital bagi keberlangsungan pelayanan kesehatan di rumah sakit.


Salah satu siswi yang ikut serta dalam kegiatan donor darah ini, Ema, mengungkapkan kebahagiannya bisa ikut serta dalam kegiatan sosial ini. “Selain membantu orang lain, kita juga bisa merasakan kepuasan batin karena tahu bahwa tindakan kecil yang kita lakukan dapat memberikan dampak besar bagi mereka yang membutuhkan darah,” ujar Ema.


Manfaat donor darah tidak hanya dirasakan oleh penerima darah, tetapi juga oleh pendonor. Donor darah secara rutin telah terbukti dapat mengurangi risiko penyakit jantung, darah tinggi, dan Kolesterol. Oleh karena itu, kegiatan seperti ini tidak hanya bersifat altruistik namun juga memberikan dampak positif langsung bagi kesehatan para pendonor.


Diharapkan keberhasilan kegiatan donor darah ini dapat menjadi hal yang baik untuk kegiatan-kegiatan berikutnya, yang tidak hanya melibatkan siswa-siswi masyarakat SMA 1 Ciawigebang tetapi juga melibatkan lebih banyak lagi dalam menjaga ketersediaan darah di Kabupaten Kuningan.


(Ar/red/23)

Monday, November 27, 2023

SMANCI Premier League: Argya FC Raih Gelar Juara dalam Turnamen Sepakbola Siswa

 Kuningan, 27 November 2023.  Setelah dua minggu penuh gairah dan aksi sepakbola yang menakjubkan, turnamen "SMANCI Premier League" sukses menemukan pemenangnya. Dengan enam tim peserta yang memperebutkan gelar juara, pertandingan ini tidak hanya menyajikan keterampilan sepakbola yang memukau, tetapi juga bertujuan untuk mengeksplorasi bakat-bakat bermain sepak bola dari siswa SMANCI.

Dimulai pada Selasa, 7 November 2023, dan berakhir pada Kamis, 23 November 2023, turnamen ini menyajikan pertandingan yang sengit setiap selasa dan kamis. Enam tim yang terlibat, yaitu Argya FC, LYO FC, Pajero FC, Kaliper United, Stronger FC, dan BKA FC, bersaing dengan semangat kompetitif untuk meraih gelar juara.

Setelah serangkaian pertandingan yang penuh kegembiraan, Argya FC berhasil memenangkan SMANCI Premier League dan meraih gelar juara. Kemenangan ini tidak hanya mengukir prestasi bagi tim, namun juga memberikan penghargaan atas dedikasi, kerja keras, dan semangat sportivitas yang mereka tunjukkan sepanjang turnamen.

Saat diwawancarai tim Jurassic, Naufal Annizar, selaku Ketua Pelaksana turnamen, menyampaikan ungkapan perasaannya, "Alhamdulillah, saya sangat bersyukur kepada Allah SWT karna event ini berjalan dengan baik dan selesai dengan baik. Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terlibat dalam acara ini. Dan saya ucapkan selamat kepada pemenang pertandingan ini, semoga pertandingan ini menimbulkan banyak hal yang positif dan semoga lebih aktif dalam kegiatan olahraga apapun, tidak hanya di sepak bola saja."

Turnamen ini bukan hanya tentang memenangkan trofi, tetapi juga menjadi wadah bagi para siswa untuk mengasah keterampilan sepakbola mereka. Dengan dukungan dari sekolah dan komunitas, SMANCI Premier League berkontribusi dalam membuka pintu bagi bakat-bakat masa depan di dunia sepakbola.

Melalui keberhasilan turnamen ini, diharapkan SMANCI Premier League akan menjadi ajang rutin yang tidak hanya mengasah keterampilan teknis para pemain, tetapi juga menjadi panggung untuk membentuk karakter, semangat kepemimpinan, dan rasa sportivitas di kalangan siswa SMANCI.

Tim Argya FC merayakan kemenangan mereka dengan penuh kegembiraan. Para pemain dan pendukung bersatu untuk merayakan prestasi ini, menandai akhir turnamen yang penuh inspirasi dan semangat. Selamat kepada Argya FC atas gelar juara SMANCI Premier League!

(Ar/merah/23)


Turnamen Kuningan Bangkit Basketball: SMA Negeri 1 Ciawigebang Raih Juara Harapan Pertama Putra dan Putri

 Kuningan, 26 November 2023.  11 November 2023, Kuningan Timur - Lapangan SMA Negeri 1 Ciawigebang menjadi saksi dari antusiasme dan semangat para pemain basket se-Kuningan dalam "Turnamen Kuningan Bangkit Basketball," yang berlangsung pada tanggal 11 dan 12 November 2023.

Turnamen ini diikuti oleh 5 sekolah unggulan, menciptakan pertandingan sengit dan semarak di dunia basket Kuningan. Tim-tim yang bertanding antara lain SMA Negeri 1 Kuningan (Ducks SMANSA), SMA Negeri 1 Ciawigebang (Sonic SMANCI), SMA Negeri 1 Garawangi (Vidixs SMAGAR), MAN 2 Kuningan (Prabu Mandaku), dan SMK Pertiwi Kuningan (Casper Pertiwi) .



Setelah dua hari pertandingan yang penuh semangat, SMA Negeri 1 Ciawigebang keluar sebagai pemenang dalam kategori putra dan putri, meraih gelar juara harapan pertama. Keberhasilan ini menjadi bukti semangat juang dan kerja keras dari para pemain dan pelatih basket SMANCI.


SMA Negeri 1 Kuningan (Ducks SMANSA), SMA Negeri 1 Garawangi (Vidixs SMAGAR), MAN 2 Kuningan (Prabu Mandaku), dan SMK Pertiwi Kuningan (Casper Pertiwi) juga memberikan penampilan yang memukau, menunjukkan bakat dan keterampilan dalam dunia basket.


Coach Basket SMA Negeri 1 Ciawigebang, yang kerap disapa A Jody mengungkapkan harapan untuk basket Kuningan : 

"Semoga dengan diadakannya acara turnamen ini, PERBASI Kuningan kembali mengadakan event-event, karena memang beberapa tahun kebelakang di Kuningan ini tidak ada event untuk basket." 


Salah satu pemain dari SMA Negeri 1 Ciawigebang yaitu Fadlan dengan senang hati menyampaikan perasaannya, "Rasanya sangat-sangat senang bisa ikut kembali turnamen seperti ini karena kan kemarin basket Kuningan itu vakum dan sekarang diadakan kembali turnamen seperti ini."


Turnamen Bola Basket Kuningan Bangkit tidak hanya menjadi ajang persaingan yang sehat tetapi juga sarana memperkuat tali silaturahmi antar sekolah. Suksesnya acara ini memberikan semangat baru bagi dunia basket di Kuningan dan menumbuhkan minat serta inspirasi bagi generasi muda pecinta olahraga bola basket.

(Ar/red/23)


Tuesday, November 7, 2023

PGRI KABUPATEN KUNINGAN MERAYAKAN ULANG TAHUN KE-78 DENGAN LOMBA PADUAN SUARA GURU TINGKAT KABUPATEN KUNINGAN

KUNINGAN, 3 November 2023 – Kabupaten Kuningan merayakan ulang tahun yang istimewa, yaitu ulang tahun ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), dengan suatu acara yang tak terlupakan. Acara ini menjadi lebih istimewa dengan digelarnya Lomba Paduan Suara Guru yang diadakan setiap dua tahun sekali. Tahun ini, SMA Negeri 1 Ciawigebang menjadi perwakilan kecamatan Ciawigebang dalam lomba tersebut, setelah meraih Juara 1 dalam lomba paduan suara guru tingkat kecamatan pada tahun sebelumnya.


Acara yang digelar di Gedung Pusat Mahasiswa Universitas Kuningan (UNIKU) ini diikuti oleh 15 kecamatan, termasuk Kecamatan Ciawigebang. Lomba paduan suara guru ini menjadi salah satu momen yang sangat dinantikan dan diterima bagi para pendidik di daerah ini. 


Dan alhamdulillah paduan suara SMA Negeri 1 Ciawigebang berhasil mendapatkan juara harapan 1 paduan suara tingakat Kabupaten Kuningan 

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Ciawigebang, Ibu Dra. Ii Wasita, M.Hum., mengungkapkan rasa bangganya 

“Alhamdulillah, luar biasa. Penghargaan ini merupakan sebuah bonus dari tahapan-tahapan yang telah dilalui oleh para anggota paduan suara SMANCI. Mudah-mudahan kedepannya bisa lebih baik lagi dan bisa menjadi yang terbaik.”


Bu Anisa, sebagai penanggung jawab vocal di paduan suara guru SMA Negeri 1 Ciawigebang ini, juga mengungkapkan perasaan bangganya “Tidak pernah menyangka bisa menang, karena ini adalah pengalaman pertama di tingkat Kab. Kuningan. Tidak ada ekspektasi lebih untuk bisa juara karena kita ini berada di antara kecamatan yang memang sudah biasa masuk 3 besar. Mudah-mudahan kedepannya bisa masuk ke 3 besar dan bisa lebih baik lagi.” 


Acara ulang tahun PGRI ke-78 ini juga menjadi kesempatan yang berharga bagi guru-guru dari seluruh kabupaten Kuningan untuk bersatu, bertukar pengalaman, dan merayakan prestasi di dunia seni musik. Para peserta lomba paduan suara guru tidak hanya akan menampilkan bakat mereka, tetapi juga berkontribusi pada semangat persatuan dalam komunitas pendidikan di Kabupaten Kuningan.


Semoga acara ini terus menjadi ajang yang berharga untuk mempererat hubungan antar guru dan memotivasi mereka untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah ini. Selamat ulang tahun ke-78, PGRI Kabupaten Kuningan!

(ar/merah/23)

Gemilang! Tim Perisai Diri SMAN 1 Ciawigebang Sabet Juara Umum di Bupati Cup II

Ciawigebang, 21 Desember 2024 . Tim Perisai Diri SMAN 1 Ciawigebang berhasil meraih gelar Juara Umum tingkat remaja dalam ajang Kejuaraan Si...